Menahan Email Sekali Pakai Mendaftar Pada Website Anda

Diterbitkan 14 Jun 2022, 15:55 WIB
Bagikan
(Esc)
Menahan Email Sekali Pakai Mendaftar Pada Website Anda

Proteksi pada hal-hal yang palsu pasti sangat disarankan bukan? Myopentrip sekarang menerapkan fitur penahan email sekali pakai atau email palsu untuk mendaftar pada customer ataupun host.

Hasil proteksi email sekali pakai pada myopentrip

Sebelum kita masuk lebih dalam, email sekali pakai adalah layanan email yang disediakan secara gratis dan terbuka kepada setiap orang dan setiap orang dapat mengklaim nama email tersebut. Sehingga tidak ada kepastian keaslian kepemilikan pada email tersebut.

Jadi bila misalnya anda mengambil [email protected] untuk anda gunakan, orang lain juga dapat mengklaim email tersebut, sehingga dapat mengetahui isi yang masuk.

Email sekali pakai banyak dipakai digunakan dan bahkan berterbaran di internet. Saya dulu juga sempat mendaftar ke beberapa website dengan menggunakan email tersebut. Alasan utamanya adalah saya tidak ingin data email saya tersebar dan dikirimin notifikasi setiap saat jadi menggunakan email palsu. 😂

Tapi bagi kita yang memiliki website pasti hal tersebut sangat tidak bagus, karena minimnya otentikasi sehingga bisa jadi nantinya akun yang terdaftar pada website akan terkompromisasi sehingga mengakibatkan di hack. maka hal tersebut tidak baik untuk dilakukan.

Makanya kami menerapkan proteksi dasar untuk email yang masuk pada website kami.

Yap! Kami juga memberikan akses API Gratis bagi anda yang ingin mencoba fitur ini, baik digunakan pada website atau atau sekedar akses langsung dari browser anda.

GET https://myopentrip.com/api/email/[email protected] Hasil response {"email":"[email protected]","name":"detik","domain":"rhyta.com","disposable":"true"}

Keaslian dari pengguna website menjadi prioritas, agar kita dapat mengamankan akun yang kita pegang dari kompromisasi yang ada di dunia maya.

Bila ada saran atau pertanyaan bisa tanya Twitter : @myopentrip